Cakrajatim.com, Sidoarjo: Gara-gara srempetan sesama motor, satu pengendara terjerembab masuk kolong truk yang sedang berputar balik di Jalan Raya Kajartrengguli, Prambon (depan gudang PT Waskita Karya) Jumat (4/2) kemarin sekira pukul 19.00 Wib yang mengakibatkan satu orang tewas
Menurut informasi yang disampaikan Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistyono, awalnya sepeda motor Honda nopol S-6432-TU berjalan dari Selatan ke Utara wilayah Kajartrengguli.
“Tepat di Jalan Raya itu, motor Honda berserempetan dengan motor lain (kabur), mengakibatkan pengendara jatuh namun motornya meluncur hingga masuk ke bawah kolong truk Hino W-9692-U yang berada di depannya dan akan berputar balik dari Selatan ke Utara,” terangnya.
Lantaran jatuh, pengendara motor nopol S-6432-TU diketahui bernama Sunandar (41) warga Dusun Sumongko RT13 RW05 Desa Sumongko Kecamatan Wringinanom Kabupaten Gresik, meninggal dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk dimintakan visum. Sementara sopir truk Hino Nopol W-9692-U bernama Adjib Sugiarto (45) warga Dusun Gelang RT02 RW02 Desa Tawangrejo Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan dimintai keterangan di Unit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo.(ali)