Cakrajatim – Mojokerto : Mulyono, penduduk Desa Jlaget Randugenengan kec. Dlanggu Mojokerto Jawa Timur bisa dibanggakan warga desanya.
Dia berhasil menciptakan Wisata Desa yang diberi nama Bumi Mulyo Jati Mojopahit, dengan merekrut putra putri desa.
Dengan himbauan agar bersama-sama untuk mengelolah, menjaga, dan merawat wisata desa Bumi Mulyo Jati Mojopahit yang ada didesanya..
Di wisata desa ini terdapat beberapa fasilitas mulai dari tempat bermain anak, kolam renang, penginapan bahkan berhasil memproduksi coklat yang murni. Kakau segar yang dipetik dari perkebunan sendiri lalu di produksi menjadi coklat murni yang lezat, ada pula sesuatu juga yang menjadi terlihat istimewa yaitu arca Gajah Mada. Sosok prajurit Majapahit yang sangat terkenal diseluruh Nusantara ini diabadikan dengan sebuah arca yang gagah berdiri.
Dengan berdirinya arca sang prajurit Majapahit terkenal gagah perkasa diwisata desa yang dikelolanya kini terkenal sampai penjuru pelosok Negeri bahkan terkenal sampai ke Nusantara, tidak disangka sampai berhasil mendapatkan penghargaan rekor MURI.
Raja Bali Ida Tjokorda Gede Putra Nindia akrab di panggil Cok Nindia ini pun turut sowan kekediaman H Mulyono untuk menggagas perkembangan wisata desa kedepannya, karena Bali dan Mojokerto ini adalah saudara dari Majapahit yang dulu terpecah pada tahun 1352 – 1677, kala itu pemerintahan di Bali dikendalikan oleh Dalem Ketut Shri Adji Kresna Kepakisan yang bergelar Adipati untuk mewakili Kerajaan Majapahit di Bali imbuhnya. Didik