Cakrajatim – Pasuruan: Pemdes legok Gempol, Pasuruan membagikan parsel kewarganya. Pembagian parsel bersamaan dengan berbuka bersama di kantor desa, Rabu (5/5) sore.
Dihadiri kepala desa beserta perangkat desa, Babinsa, babinkamtibmas dan juga tokoh-tokoh desa yang lain berlangsung dengan meriah.
Kepala Desa Legok , Nur Salam menuturkan bahwa kegiatan dilaksanakan karena dirinya merasa sangat terbantu oleh adanya RT dan RW dan juga tokoh masyarakat yang lain telah bersinergi dalam melaksakan perputaran roda pemerintahan didesanya.
Dirinya merasa sangat terbantu dengan peran serta masyarakat yang selama ini sudah terjalin dengan baik. Imron Rosyadi yang menjabat sebagai mudin juga memaparkan, bahwa kegiatan ini sudah berlangsung beberapa tahun lalu. Karena dengan kegiatan seperti ini bisa menjalin keakraban dan persaudaraan antar masyarakat lebih erat lagi. Didik