Opini hadi
Peringatan dini perlu didorong terhadap Bawaslu Sidoarjo untuk Mengantisipasi manuver kepala desa (kades) yang memobilisasi warganya berpihak pada calon tertentu.
Potensi Kades yang punya akar ke masyarakat pasti dilirik Paslon yang kepentingannya menang sangat absolut. Bawaslu sebagai pengawas pemilu untuk pasang mata dan telinga.
Bawaslu tidak mungkin tidak tahu giat Kades yang bermain mata. Saya punya pengalaman ketika ikut Paslon yang berkunjung ke sebuah pabrik. Panwascam menguntit dari belakang kami saat Paslon masuk pabrik. Itu artinya Panwascam punya alat untuk mendeteksi kegiatan Paslon. Saya sungguh salut dan beranggapan Panwascam tersebut bekerja profesional.
Bila panwascam bekerja profesional, masak sih Bawaslu Sidoarjo tidak bisa. Anak buah lebih prof dari bosnya (Bawaslu) sendiri. Ini sungguh keterlaluan. Media saja tahu ada pengkondisian Kades, dan seharusnya Bawaslu harus lebih tahu. Kerja yang baik, sebelum Media tahu, Bawaslu harus lebih tahu dulu. Tapi ya sudahlah.. Ini Sidoarjo kok…
Bawaslu Sidoarjo perlu terus dimotivasi untuk bekerja sesuai Tupoksinya, agar kualitas Pilkada Sidoarjo bisa terjaga dengan mantap. Dorongan Bawaslu bekerja sesuai Tupoksi juga disuarakan sejumlah LSM. Semoga Bawaslu bekerja secara profesional, tanpa ada keberpihakan dan tidak pandang bulu. … Huraa